WANTI, ISTIA NUR (2021) ANALISIS FAKTOR YANG MELATARBELAKANGI PEMBERIAN MPASI DINI DI MASA PANDEMI COVID DI RSU AL ISLAM H.M MAWARDI SIDOARJO. Skripsi thesis, STIKes MAJAPAHIT.
Text
2. HALAMAN PENGESAHAN.pdf Download (356kB) |
|
Text
15.BAB 1.pdf Download (210kB) |
|
Text
JURNAL SKRIPSI.pdf Download (234kB) |
Abstract
ABSTRAK Makanan pendamping ASI adalah makanan atau minuman yang mengandung gizi yang diberikan pada bayi atau anak yang berumur 6-24 bulanPenelitian ini menggunakandesain deskriptif analitik. Pengambilan sampel menggunakan purposif sampling sebanyak 30 responden padabulan April-Mei 2021. Analisa data menggunakan uji Spearman Rank Correlation..Hasil penelitian menunjukkan faktor yang melatarbelakangi pemberian MPASI dini frekuensi tertinggi pada faktor usia yaitu pada rentang usia 20-35 sebanyak 17 responden (56,7%), faktor pendidikan yaitu SMA sebanyak 14 responden (46,7%), faktor pekerjaanyaitu swasta sebanyak 9 responden (30%), faktor pengetahuan yaitu “Cukup” sebanyak 16 responden (53,4%), faktor pengalaman, ibu yang pernah memberikan MPASI dini sebanyak 18 responden (60%), faktor informasi yaitu ibu banyak yang belum mendapatkan informasi tentang MPASI sebanyak 13 responden (43,3%), dan faktor sosial budaya yaitu ibu yang menganut budaya yang salah sebanyak 18 responde (60%). Berdasarkan perhitungan uji statistik Spearman rho didapatkan hasil bahwa variabel yang berhubungan dengan pemberian MPASI dini adalah pendidikan (p=0,004), pekerjaan (p=0,003), pengetahuan (p=0,001), pengalaman (p=0,000), informasi (p=0,000), sosial budaya (p=0,003). Sedangkan variabel yang tidak berhubungan dengan pemberian MPASI dini adalah usia (p=0,749). Penulis menyarankan untuk meningkatkan program komunikasi, informasi, dan edukasi khususnya tentang makanan pendamping ASI pada ibu-ibu hamil maupun ibu yang mempunyai bayi usia 0-6 bulan. Kata kunci: Ibu Menyusui, Balita, MP-ASI.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine |
Depositing User: | Unnamed user with email libstikesmajapahit@gmail.com |
Date Deposited: | 12 Jan 2022 02:23 |
Last Modified: | 12 Jan 2022 02:23 |
URI: | http://103.38.103.26/id/eprint/109 |
Actions (login required)
View Item |