HUBUNGAN BEBAN KERJA DENGAN TINGKAT STRESS TENAGA KESEHATAN PADA PANDEMI COVID–19 DI RSU AL-ISLAM H.M. MAWARDI KRIAN TAHUN 2020

ARDHIYANTO, ROCHMAT (2021) HUBUNGAN BEBAN KERJA DENGAN TINGKAT STRESS TENAGA KESEHATAN PADA PANDEMI COVID–19 DI RSU AL-ISLAM H.M. MAWARDI KRIAN TAHUN 2020. Skripsi thesis, STIKes MAJAPAHIT.

[img] Text
2. HALAMAN PENGESAHAN.pdf

Download (272kB)
[img] Text
14. BAB 1.pdf

Download (85kB)
[img] Text
Jurnal Skripsi ARDHI revisi fix.pdf

Download (273kB)
Official URL: https://stikesmajapahit.ac.id/opac/

Abstract

Abstrak Pandemi covid 19 menyebabkan pasien rumah sakit meningkat pesat. Sebagaimana diketahui bahwa rumah sakit sendiri merupakan salah satu bentuk sarana kesehatan dan perawat merupakan salah satu pekerjaan yang memberikan pelayanan di rumah sakit dalam waktu 24 jam.. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan beban kerja dengan tingkat stress Tenaga Kesehatan (Perawat dan Bidan) pada pandemi Covid – 19 di RSU Al-Islam H.M. Mawardi Krian. Penelitian ini menggunakan jenis analitik korelasional dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 42 responden. Sampel yang digunakan sebanyak 42 responden yang diambil dengan teknik sampling jenuh. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar kuesioner. Kemudian dianalisa dengan menggunakan uji Spearman Rho. Hasil penelitian beban kerja menunjukkan bahwa dari 42 responden sebagian besar memiliki beban kerja berat yaitu sebanyak 29 responden (69%), tingkat stres tenaga kerja menunjukkan bahwa dari 42 responden sebagian besar memiliki tingkat stres berat yaitu sebanyak 29 responden (69%). Tabulasi silang hubungan beban kerja dengan tingkat stres menunjukkan dari 13 responden yang memiliki beban kerja sedang sebanyak 11 responden (26.2%) memiliki tingkat stres sedang dan 2 responden (4.8%) memiliki tingkat stres berat. Hasil perhitungan uji statistik Spearman Rho pada taraf signifikan  = 0,05 didapatkan tingkat probabilitas / Asym.sig sebesar 0,000 dan < α (0.05) yang artinya ada hubungan beban kerja dengan tingkat stres pada Tenaga Kesehatan (perawat dan bidan). Pandemi Covid-19 memaksa tenaga kesehatan untuk bekerja lebih keras, mereka harus menangani pasien Covid-19 yang terus bertambah, selain itu minimnya fasilitas kesehatan dan Alat Pelindung Diri menjadikan tenaga kesehatan mengalami stres ringan hingga berat. Kata kunci : Beban Kerja, Stres, Tenaga Kesehatan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: Unnamed user with email libstikesmajapahit@gmail.com
Date Deposited: 12 Jan 2022 05:17
Last Modified: 12 Jan 2022 05:17
URI: http://103.38.103.26/id/eprint/128

Actions (login required)

View Item View Item