PERBEDAAN TINGKAT KECEMASAN KELUARGA DENGAN ANGGOTA KELUARGA YANG MENGALAMI KEGAWATDARURATAN FISIK DAN PSIKOLOGIS DI IGD RSJ Dr RADJIMAN WEDIODININGRAT

SUKMAWATI, ASIH (2021) PERBEDAAN TINGKAT KECEMASAN KELUARGA DENGAN ANGGOTA KELUARGA YANG MENGALAMI KEGAWATDARURATAN FISIK DAN PSIKOLOGIS DI IGD RSJ Dr RADJIMAN WEDIODININGRAT. Skripsi thesis, STIKes MAJAPAHIT.

[img] Text (ABSTRAK)
03_PENGESAHAN.pdf

Download (61kB)
[img] Text (ABSTRAK)
13_bab1.pdf

Download (103kB)
[img] Text (ABSTRAK)
JURNAL ASIH SUKMAWATI.pdf

Download (347kB)
Official URL: https://stikesmajapahit.ac.id/opac/

Abstract

ABSTRAK Kondisi yang mengancam jiwa sering menyebabkan kecemasan pada keluarganya. Namun, pasien kegawatdaruratan psikiatri sering diabaikan oleh keluarganya. Tujuan dari penelitian ini ialah untuk mengetahui perbedaan tingkat kecemasan keluarga dengan anggota keluarga yang mengalami kegawatdaruratan fisik dan psikologis di IGD RSJ Dr. Radjiman Wediodiningrat Lawang. Desain penelitian menggunakan desain analitik komparasi. Populasi pada penelitian ini ialah seluruh keluarga pasien yang membawa anggota keluarganya ke IGD RSJ Dr. Radjiman Wediodiningrat Lawang. Sampel sebanyak 28 responden diambil dengan cara purposive sampling. Data tingkat kecemasan dikumpulkan menggunakan HARS dan data kegawatdaruratan dikumpulkan menggunakan lembar observasi. Data dianalisis menggunakan uji Fisher’s exact dengan α=0,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa setengah dari keluarga responden masingmasing mengalami kegawatdaruratan fisik dan psikologis (50%), hampir setengah dari responden memiliki tingkat kecemasan pada kategori berat (28,6%) dan ada perbedaan yang signifikan tingkat kecemasan keluarga dengan anggota keluarga yang mengalami kegawatdaruratan fisik dan psikologis di IGD RSJ Dr. Radjiman Wediodiningrat Lawang (p=0,006; OR= 2,0). Kecemasan pada keluarga yang memiliki pasien gawat darurat harus dikelola dengan sebaik-baiknya terutama pada kegawatdaruratan fisik. Sehingga dapat meminimalkan kepanikan yang mungkin terjadi. Kata kunci: kecemasan, kegawatan fisik, kegawatan psikologis

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: Unnamed user with email libstikesmajapahit@gmail.com
Date Deposited: 21 Jan 2022 03:42
Last Modified: 21 Jan 2022 03:42
URI: http://103.38.103.26/id/eprint/156

Actions (login required)

View Item View Item