SARI, HENI DESI RATNA (2020) LAPORAN ASUHAN KEBIDANAN PADA Ny. “E” MASA HAMIL, PERSALINAN, MASA NIFAS, NEONATUS, DAN KELUARGA BERENCANA DI UPT PUSKESMAS DLANGGU KABUPATEN MOJOKERTO. Diploma thesis, STIKes Majapahit.
Text
2 LEMBAR PENGESAHAN.pdf Download (118kB) |
|
Text
14 BAB 1.pdf Download (115kB) |
|
Text
JURNAL HENI sudah revisi.pdf Download (305kB) |
Abstract
Kematian ibu merupakan masalah komplek yang tidak hanya memberi pengaruh pada para wanita saja, kematian ibu akan meningkatkan resiko terjadinya kematian bayi. Setiap kehamilan dapat mengakibatkan resiko kematian ibu. Pemantauan dan perawatan kesehatan yang memadai selama kehamilan sampai masa nifas sangat penting untuk klangsungan hidup ibu dan bayinya. Tujuan studi kasus ini adalah menerapkan asuhan kebidanan secara koperhensif pada ibu mulai hamil, bgersalin, nifas, bayi baru lahir dan keluarga berencana dengan menggunakan metode SOAP. Asuhan kebidanan dilakukan pada tanggal 24 Februari -16 Mei 2020 di wilayah kerja UPT Puskesmas Dlanggu. Subyek studi kasus adalah Ny “E” usia 32 tahun G3P1011, dokumentasi dilakukan dengan metode SOAP. Pemberian asuhan kehamilan pada Ny “E” selama kunjungan pertama dan kedua Ny “E” mengatakan tidak ada keluhan. Asuhan persalinan berlangsung fisiologis serta tidak disertai penyulit pada kala I, kala II dan kala III serta kala IV. Asuhan pada masa nifas menunjukan proses involusi uteri dan lochea berjalan dengan normal. Ketika kunjungan kedua di dapatkan laserasi Ny “E” masih basah dikarnakan Ny “E” tarak makan. Asuhan neonatus menunjukan hasil pemeriksaan normal atau fisiologis karena tidak mengalami ikterus, asfiksi dan tidak mengalami penurunan berat badan. Pada kunjungan keluarga berencana ibu menggunakan Pil Progestin. Berdasarkan asuhan kebidanan yang dilakukan, ibu hamil seharusnya dapat rutin memeriksakan kehamilanya pada tenaga kesehatan apabila terdapat komplikasi pada kehamilan dapat segera diatasi dan melakukan konsultasi kehamilan, persalinan, nifas, bayi baru lahir dan keluarga berencana.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Asuhan kebidanan koperhensif |
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Depositing User: | Unnamed user with email libstikesmajapahit@gmail.com |
Date Deposited: | 05 Jan 2021 02:36 |
Last Modified: | 05 Jan 2021 02:36 |
URI: | http://103.38.103.26/id/eprint/21 |
Actions (login required)
View Item |