Widarti, Yuliana (2020) HUBUNGAN PERSEPSI DENGAN KESIAPAN MAHASISWA MENGENAI PENERAPAN INTERPROFESSIONAL EDUCATION (IPE)DI STIKES MAJAPAHIT MOJOKERTO. Skripsi thesis, STIKes Majapahit.
Text
2. LEMBAR PENGESAHAN.pdf Download (189kB) |
|
Text
13. BAB 1.pdf Download (122kB) |
|
Text
JURNAL YULI 1.pdf Download (371kB) |
Abstract
Interprofessional Education (IPE) adalah suatu pelaksanaan pembelajaran yang diikuti oleh dua atau lebih profesi yang berbeda untuk meningkatkan kolaborasi, dalam pelaksanaannya dibutuhkan kesiapan agar terlaksana dengan baik, salah satu factor yang dapat mempengaruhi kesiapan adalah persepsi. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan Persepsi dengan Kesiapan Mahasiswa mengenai penerapan IPE. Penelitian ini menggunakan metode cross sectional, dengan jumlah responden yaitu 92 Mahasiswa, yang diobservasi sesuai dengan criteria inklusi, yang diberikan kuesioner Persepsi (IEPS) dan kuesioner Kesiapan (RILPS), penyebaran kuesioner menggunakan Google Form yang dilakukan dalam satu waktu. Hasil penelitian didapatkan 78 (91,8%) responden memilki tingkat persepsi yang baik sehingga tingkat kesiapan responden juga tinggi, 1 (1,1%) responden memilki tingkat persepsi yang buruk sehingga tingkat kesiapan dalam menghadapi IPE juga rendah. Analisis data menggunakan uji statistik spearman’s rho dengan hasil Asymp.sig 0,03 (α < 0,05) yang artinya ada hubungan Persepsi dengan Kesiapan Mahasiswa mengenai penerapan IPE (Interprofesional Education). Tingkat kesiapan Mahasiswa sangat berpengaruh pada tingkat persepsi mahasiswa. Kata kunci : IPE (Interprofesional Education), Kesiapan, Persepsi
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | IPE (Interprofesional Education), Kesiapan, Persepsi |
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Depositing User: | Unnamed user with email libstikesmajapahit@gmail.com |
Date Deposited: | 21 Jan 2021 03:03 |
Last Modified: | 21 Jan 2021 03:03 |
URI: | http://103.38.103.26/id/eprint/41 |
Actions (login required)
View Item |