GANDHI, NOVI INDYRA (2022) HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN DENGAN KECEMASAN PASIEN RAWAT INAP PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI RUMAH SAKIT LAVALETTE MALANG. Skripsi thesis, STIKES MAJAPAHIT.
Text
2. Halaman Lembar Pengesahan.pdf Download (240kB) |
|
Text
9. Abstract.pdf Download (11kB) |
|
Text
15. BAB 1.pdf Download (182kB) |
Abstract
ABSTRAK Cemas sebagai kondisi ketidakberdayaan, perasaan tidak aman yang dapat membuat individu tidak nyaman serta merasa takut dengan lingkungan sekitarnya. Meningkatnya tingkat kecemasan adalah masalah kesehatan mental yang sering terjadi, termasuk di saat pandemi Covid-19 yang sedang terjadi. Kecemasan dimasa pandemi Covid-19 bukan saja dirasakan oleh pasien, namun juga dialami oleh semua perawat, begitu juga dengan masyarakat umum. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui hubungan tingkat pengetahuan dengan kecemasan pasien rawat inap pada masa pandemi Covid-19. Jenis penelitian ini adalah observasional analitik dengan menggunakan teknik consecutive sampling dan jumlah sampel adalah 42 pasien rawat inap. Penelitian dilakukan bulan Januari 2022. Hasil penelitian menunjukkan sebagian besar tingkat pengetahuan pasien pada masa pandemi Covid-19 kategori baik sebanyak 24 responden (57.1%) dan kategori ringan sebanyak 22 responden (52.3%). Berdasarkan hasil uji spearman rank diperoleh nilai p = 0.008 (p < 0.05), yang berarti ada hubungan yang signifikan antara tingkat pengetahuan dengan kecemasan pasien rawat inap pada masa pandemi Covid-19. Sehingga diharapkan kepada tenaga kesehatanagar dapat memberikan masukan bagi profesi dalam mengembangkan pemahaman keperawatan tentang mengatasi kecemasan pada pasien rawat inap di masa pandemi Covid-19. Kata kunci: Pengetahuan, Kecemasan, Covid-19
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Depositing User: | Unnamed user with email libstikesmajapahit@gmail.com |
Date Deposited: | 09 Sep 2024 06:05 |
Last Modified: | 09 Sep 2024 06:05 |
URI: | http://repo.stikesmajapahit.ac.id/id/eprint/593 |
Actions (login required)
View Item |